Kondisi komunikasi UART (Menghidupkan LED menggunakan button)
a.
Arduino
Arduino adalah kit elektronik atau papan rangkaian elektronik open source yang di dalamnya terdapat komponen utama yaitu sebuah chip mikrokontroler dengan jenis AVR dari perusahaan Atmel.
b.
Bread
Board
Bread Board atau disebut juga dengan
project board adalah dasar konstruksi sebuah sirkuit elektronik yang merupakan
bagian prototipe dari suatu rangkaian elektronik yang belum disolder sehingga
masih dapat dirubah skema atau pengantian komponen.
c. Resistor
Resistor berfungsi untuk menghambat atau
membatasi aliran listrik yang mengalir dalam suatu rangkaian elektronika. Cara
menghitung nilai dari resistor yaitu dengan melihat warna pita dari resistor
tersebut. Umumnya resistor memiliki 4 sampai 6 pita.
d.
Jumper
Wire
Kabel jumper adalah kabel elektrik yang
memiliki pin konektor di setiap ujungnya dan memungkinkan untuk menghubungkan
dua komponen yang melibatkan Arduino tanpa memerlukan solder.
e. LED
Light Emitting Diode atau sering disingkat dengan LED adalah komponen elektronika yang dapat memancarkan cahaya monokromatik ketika diberikan tegangan maju. LED merupakan keluarga Dioda yang terbuat dari bahan semikonduktor. Warna-warna Cahaya yang dipancarkan oleh LED tergantung pada jenis bahan semikonduktor yang dipergunakannya.
f. Button
Push button switch (saklar tombol tekan) adalah perangkat / saklar sederhana yang berfungsi untuk menghubungkan atau memutuskan aliran arus listrik dengan sistem kerja tekan unlock (tidak mengunci). Sistem unlock disini berarti saklar akan bekerja sebagai device penghubung atau pemutus aliran arus listrik saat tombol ditekan, dan saat tombol tidak ditekan (dilepas), maka saklar akan kembali pada kondisi normal.
3. Rangkaian Percobaan [KEMBALI]
4. Prinsip Kerja Rangkaian [KEMBALI]
Rangkaian terdiri dari 2 buah Arduino UNO (Master dan Slave), 1 buah LED, 1 buah Resistor 220 Ohm, 1buah button, dan 1 buah ground.
· Pin RXD Arduino Master dihubungkan ke pin TXD Arduino Slave dan Pin TXD Arduino Master dihubungkan ke pin RXD Arduino Slave.
· Resistor dan LED dihubungkan ke pin 12 Arduino Slave lalu dihubungkan ke ground. Button dihubungkan ke pin 2 Arduino Master.
1. Analisa kenapa kita mengupload program akan error jika menghubungkan TX RX di master dan slave terhubung!
Jawab:
Pada Komunikasi UART menggunakan 1 master dan 1 slave. Jadi ketika mengupload program saat TX RX di master dan slave terhubung akan terjadi error karena komunikasi komputer dan arduino terganggu akibat perangkat lain ke pin TX RX. Solusi agar saat mengupload program agar tidak error yaitu melepas pin TX RX terlebih dahulu.
2. Analisa pengaruh Baudrate terhadap komunikasi UART!
Jawab:
Baudrate mengindikasikan seberapa cepat data dikirim melalui komunikasi serial. Semakin besar nilai baudrate, maka semakin tinggi kecepatan transfer. Pada komunikasi serial UART, baudrate pengirim dan penerima harus memiliki baudrate yang sama agar tidak terjadi kesalahan membaca antara pengirim dan penerima sehingga program dapat berjalan dengan yang diharapkan.
Html : klik disini
Video : klik disini
Listing Program Master: klik disini
Listing Program Slave : klik disini
Library Arduino : klik disini
Datasheet Arduino : klik disini
Datasheet LED : klik disini
Datasheet Resistor : klik disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar